Minum secangkir kopi di Kota Medan ?, Kayaknya keren tuh apalagi ditemani si doi di akhir pekan atau malam minggu. Atau Anda yang satu harian penuh berkutat dengan pekerjaan dan ingin nyantai sejenak kongkow kongkow bersama teman teman dan keluarga, berbagai tempat kafe ini bisa menjadi pilihan.
Tempat nongkrong ngopi di Medan sebenarnya sangat banyak, hampir semua tempat food court atau tempat pusat kuliner Medan semua ada kafenya seperti lokasi di Merdeka Walk dan kuliner kawasan Ringroad. beberapa lokasi lainnya, silahkan disimak selengkapnya :
1. Macehat Coffee
Foto :instagram@macehatcoffee |
Macehat Premium Coffee menjadi salah satu ikon minum kopi di Medan. Selain menyediakan berbagai cita rasa kopi premium juga tersedia roasted nut kacang serta produk olahan Macehat yang lain seperti espresso wafel, pancake, risoles, dan lain lain. Lokasinya di Jl.Karo No.20, Medan. buka setiap hari dari jam 10:30 pagi sampai 6:45 petang.
2. Marriot Caffee
Foto : instagram@marriottcafejwmedan |
Berlokasi di Hotel JW Marriot Medan, Marriot Caffee tidak hanya menjadi tempat ngopi tetapi juga tempat nyantai dengan berbagai hidangan paling premium di Medan. Lokasinya di Jl. Putri Hijau No. 10 Medan.
3. Repvblik Coffee
Foto: instagram@repvblikcoffee |
Repvblik Coffee bisa menjadi tempat ngopi paling asyik di seputaran Medan Baru dan Medan Selayang dan Sunggal karena lokasinya di Jl. Setia Budi No.84 A-B, Tj. Rejo, Medan Sunggal. Lokasi yang cukup luas membuat tempat ini nyaman untuk ngopi bareng atau kopdar.
4. Kafe Nongkrong
Kafe Nongkrong tidak hanya tempat nyantai dan ngopi saja namun juga menyediakan tempat untuk reuni, arisan, hangout, meeting karena tersedia ruangan indoor maupun outdoor yang nyaman. Lokasinya berada di Jl. Samanhudi No. 9 Medan.
5. The Thirty-Six
The Thirthy-Six menyediakan berbagai menu kopi seperti espresso, black, white, cocoa ditambah dengan berbagai camilan lezat chicken pao, avocado pao, carrot cake, choux dan lain lain. Lokasi Jl. Multatuli No.36, Hamdan, Medan Maimun.
6. Anonimo Coffee
Berbagai menu ringan maupun berat bisa anda nikmati di Anonimo Coffee bersama dengan nikmatnya sajian kopi Gayo, Mandailing, Lintong dll. Lokasi di Jl. T. Amir Hamzah No.216, Helvetia Tim., Medan Helvetia.
7. The Stage Cafe
The Stage Cafe juga bisa menjadi salah satu tempat nyantai di Medan Baru. Lokasinya di Jl. Sei Serayu No. 14, Komplek The Mansion, Babura Sunggal, Medan .
8. Coffee Box
Coffee Box bisa menjadi tempat nyantai di akhir pekan bersama keluarga dan teman teman. Lokasinya di Jalan Suka Mulia No.A - 7, A U R, Medan Maimun, A U R, Medan Maimun.
9. Ben's cafe
Merayakan ulang tahun, reuni, meeting, launching dan berbagai acara lainnya , atau sekedar nongkrong bersama pacar dimalam minggu sangat cocok di cafe Ben's cafe. Alamatnya di jl. Dr. Mansyur No. 128 Padang Bulan Medan.
10. Srikandi Cafe
Bagi anda yang berada di jantung kota medan, kalau ingin mencari Kafe di Merdeka Walk salah satunya adalah Srikandi Cafe. Lokasinya adalah di Jl. Balaikota Kesawan Medan.
Advertisement